Connect with us

Market News

Kisah Inspiratif 2 TKO Angels Setelah Investasi di Tokocrypto

Published

on

investasi kripto di tokocrypto

Setelah mampu menampilkan performa harganya yang baik di tahun 2020, tren investasi aset kripto di awal tahun 2021 ini pun terus meningkat. Terkhusus pada mata uang kripto Bitcoin. Bitcoin berhasil mencatat rekor tertingginya dengan nilai Rp 483,54 juta per 1 Bitcoin pada Minggu (3/1). Rekor ini merupakan rekor terbaru setelah 27 Desember 2020 yang dimana harga Bitcoin mampu menembus Rp 400 juta. 

Tren positif kenaikan harga Bitcoin membuat banyak orang yang tertarik untuk mencobanya. Bukan tanpa alasan, ini terjadi karena adanya bukti meningkatnya kepercayaan publik atas aset kripto sebagai salah satu pilihan investasi yang menjanjikan, terkhusus di masa pandemi ini. Masa pandemi yang terjadi hingga kini membuat banyak masyarakat untuk terus mengeksplor pendapatan pasif lainnya melalui investasi  aset kripto. Apalagi dapat dilihat dari harga Bitcoin yang terus naik hingga lebih dari tiga kali lipat pada tahun 2020. 

Namun melakukan investasi Bitcoin ataupun aset kripto lainnya tentunya membutuhkan pemahaman yang matang maupun strategi tersendiri untuk mencapai keuntungannya. Tokocrytpo telah mewawancarai 2 tradernya atau yang biasa dikenal dengan TKO Angels untuk berbagi kisah inspiratifnya saat melakukan trading aset kripto. Penasaran dengan kisah mereka? Yuk, simak kisah mereka di bawah ini.

Usaha Tidak Mengkhianati Hasil

Rahman Suparman merupakan seorang driver online yang mengenal dan melakukan trading aset kripto sejak tahun 2018. Awal mulanya, Rahman mencari informasi tentang kripto pada saat waktu luang saja dan mulai trading kripto pada saat mendapat Airdrop dan dengan modal dari tabungannya. 

Sejak saat itu Rahman terus belajar tentang trading aset kripto, setelah melalui proses yang cukup lama hasil dari usahanya mulai menunjukkan hasil. Tidak disangka dengan fokus melakukan trading sejak pandemi karena sepi orderan pelanggan, ia kini mampu membangun rumah dan membeli motor baru. 

Rahman pun membagikan pesan kepada trader yang sedang melakukan trading, yaitu agar lebih giat dan bersabar untuk menganalisis market agar mendapat profit yang cukup maksimal. 

Sempat Diremehkan Tidak Membuatnya Menyerah

Beralih ke Bandung, Wahyanto Eko adalah seorang tukang jahit. Ia mengenal aset kripto sejak tahun 2011 pada saat main di warnet. Pada saat itu ia ingin mencari cara bagaimana mencari uang dan menemukan bitcoin lalu mempelajari seluk beluk tentang aset kripto dan cara trading. 

Wahyanto mulai melakukan trading aset kripto sejak tahun 2012, meskipun tidak mudah karena harus banyak meluangkan waktu untuk belajar. Ia pun mulai menekuni belajar aset kripto setelah aktivitasnya sebagai penjahit pakaian. 

Setelah sekian lama mencoba platform yang ada di pasaran, Wahyanto memilih untuk melakukan tradingnya di Tokocrypto karena menurutnya platform ini cocok untuk pemula. 

Sempat diremehkan oleh rekan-rekan dan saudara, Wahyanto pun membuktikan kepada mereka ketika mendapat profit yang besar pada saat kenaikan yang signifikan pada tahun 2017-2018. 

Sekarang ia sudah menyelesaikan pembangunan rumahnya, membiayai kuliah adiknya sampai selesai, membeli motor baru, hingga membawa keluarganya jalan-jalan. Semuanya adalah hasil dari trading-nya. 

Wahyanto pun berpesan kepada sesama trader bahwa sebelum menentukan target kita harus melakukan riset dan analisis terlebih dahulu, jangan buru-buru dalam melakukan trading dan tetap semangat. Ia yakin jika kedepannya aset kripto akan mendominasi.

Itulah cerita dari ketiga TKO Angels yang sudah merasakan keuntungan dari investasi aset kripto bersama Tokocrypto. Tunggu apa lagi? Yuk, gabung investasi bersama Tokocrypto agar Anda juga dapat merasakan keuntungannya!

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *