Blockchain
Simak Penjelasan Mengenai Hard Fork Ethereum!
Baru-baru ini para penggemar ethereum mendapatkan berita yang menyenangkan atas kehadiran Hard Fork London. Pembaruan ini digadang-gadang hadir untuk membenahi dari biaya transaksi pada ethereum. Lantas, sebenarnya apa sih yang dimaksud dengan Hard Fork Ethereum? Serta apa sih Hard Fork London itu? Yuk simak penjelasannya!
Apa itu Hard Fork?
Hard fork adalah keadaan dimana satuan kripto terbagi menjadi dua, yang dimana satuan dari kripto tersebut diubah sehingga menghasilkan kode lama dan kode baru sehingga kedua kode ini nantinya tidak kompatibel satu sama lain.
Hard fork yang terjadi di ethereum menghasilkan ethereum dan ethereum classic. Nah keduanya sudah berada di jaringan kode server yang berbeda, sehingga Anda tidak dapat mengirim ethereum ke jaringan ethereum classic dan juga sebaliknya. Tak hanya itu, jika Anda memiliki sejumlah ethereum ketika terjadi Hard Fork, maka Anda akan memiliki 2 jenis koin, yaitu ethereum dan ethereum classic.
Mengenal Hard Fork London
Hard Fork London merupakan hard fork terbaru ethereum yang sudah diaktifkan sejak 5 Agustus 2021, tepatnya pada pukul 12:33 UTC dengan ketinggian blok 12.965.000. Hard Fork London sendiri merupakan kelanjutan dari Hard Fork Berlin yang telah diluncurkan pada bulan April 2021 silam.
Pada pembaruan London, pengembang akan mengubah skema besaran ongkos transaksi (gas fee) di blockchain Ethereum sekaligus juga mempermudah penambangannya. Hard Fork ini pun juga dijalankan untuk mendukung sistem blockchain ethereum 2.0, yang di mana nantinya algoritma akan berubah dari sistem Proof of Work menjadi Proof of Stake.
Untuk memperbaiki sistem tersebut, pengembang mengaktivasi lima proposal perbaikan ethereum (Ethereum Improvement Proposal), namun yang paling utama yakni EIP-1559. EIP-1559 ini berisikan perubahan skema pembayaran di jaringan Ethereum yang semula gas fee menjadi base fee, yakni biaya transaksi di setiap blok di blockchain akan disandarkan pada satu standar biaya tertentu. Skema ini akan mengubah penetapan biaya transaksi antara penambang dan pengguna yang semulanya berbentuk lelang.
Base fee dihitung berdasarkan mekanisme harga otomatis, nah untuk menstabilkan biaya transaksi tersebut, sistem ethereum akan membakar ETH atau kerap dikenal dengan burning.
Seperti yang sudah disebutkan di awal, tujuan dari pengaktifan proposal ini adalah karena biaya transaksi ethereum yang semakin mahal. Mahalnya biaya transaksi disebabkan oleh skema yang berbentuk lelang yang tengah diterapkan saat ini, penambang hanya mau memproses transaksi yang memberikan tawaran dengan biaya transaksi paling tinggi. Hal inilah yang menjadi beban bagi pengguna yang hanya melakukan transaksi berjumlah kecil.
Dampak Hard Fork London bagi Tren Ethereum
Banyak pihak menyebutkan Hard Fork London memanglah dinantikan oleh banyak orang karena upgrade sistem ini membawa angin segar bagi harga ETH. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, nantinya implementasi dari EIP-1559 akan menurunkan jumlah suplainya melalui sistem burning. Nah, karena burning itu maka suplai ETH akan merosot. Inilah yang nantinya akan membuat harganya menjadi naik apalagi jika ditambah permintaan yang tinggi.
Selanjutnya, permintaan ETH di masa depan pun disinyalir akan menanjak tinggi. Yups, ini semua karena memang tujuan dari implementasi EIP-1559 yang akan menurunkan biaya transaksi dari ETH itu sendiri. Tentu saja hal ini membuat para pecinta aset kripto segera menyerbu blockchain ethereum. Bukan tanpa sebab, mengingat sistem blockchain ethereum merupakan jaringan terpopuler kedua setelah bitcoin.
Tak hanya itu, implementasi Hard Fork London sendiri akan membuat kegiatan decentralized finance (DeFi) makin ramai. Karena seperti pendapat banyak pihak bahwa tingginya biaya transaksi yang ada menghambat perkembangan DeFi di awal tahun 2021.
Dilansir dari situs goodmoney.id, kemajuan-kemajuan ini digadang-gadang akan membawa ETH mencapai titik ATH terbarunya. Kemudian merujuk pada laman Longforecast menuliskan bahwa ethereum diprediksi akan mencapai angka 5.670 USD per ETH-nya pada oktober 2021!
Wah, ternyata itulah penyebab Hard Fork Ethereum dinanti nantikan oleh para penggemarnya. Apakah Anda tertarik juga untuk berinvestasi pada ethereum? Kunjungi www.tokocrypto.com dan daftarkan diri Anda untuk memulai jual-beli, investasi maupun trading ethereum yang mudah dan aman sekarang juga!