Blockchain
4 Kategori Unik di NFT Marketplace TokoMall yang Wajib Kamu Cek!
Setiap kolektor yang ingin mengeksplor NFT art di Indonesia pasti memiliki karakter dan kesukaan yang berbeda – beda. Bisa fotografi, video, digital art, musik, fanbase, dan lainnya. Demi mengakomodir hal tersebut, TokoMall sebagai leading NFT marketplace di Indonesia menghadirkan koleksi NFT eksklusif yang dibagi dalam 4 kategori unik buat kamu.
TKO Lifestyle
Laman TKO Lifestyle di www.tokomall.io
Di kategori ini, kolektor bisa menemukan NFT art unik hasil karya para brand lokal di Indonesia seperti Sore – Sore, DAMN! I Love Indonesia, Nevertoolavish, Soresore, Banyan Core, Untold, Vsymbol. Bahkan, ada beberapa kreator yang menawarkan pembelian NFT dan bisa sekaligus ditukarkan dengan merchandise fisik seperti yang dilakukan oleh Nevertoolavish pada karya “The Warning” – Unreleased Jacket #1”.
Karya NFTL “The Warning” – Unreleased Jacket ditawarkan seharga 7,500,000 pada kolektor di TokoMall
TKO Creative
Laman TKO Creative di www.tokomall.io
Kategori TKO Creative di TokoMall berisikan para seniman, illustrator, komikus, hingga musisi yang menawarkan NFT art dalam bentuk skenario, potongan shot film, food photography, komik dan lainnya.
Beberapa kreator yang telah bergabung dan meramaikan kategori ini antara lain Jakarta Metaverse, SiJuki, MrKinur, Museum of Toys, Loreng Projekt, Yuki & Kula, Pedro Oscar, dan Wilson Sinai.
Seperti TKO Lifestyle, beberapa kreator di kategori ini juga menawarkan NFT art sekaligus bentuk item fisik yang terkait dengan karya NFT tersebut. Seperti Jakarta Metaverse yang menawarkan Skenario Film Tak ada yang Gila di Kota Ini #1 yang menawarkan print skenario asli yang ditandatangani Wregas Bhanuteja juga Buku Cinta Tak Ada Mati karya Eka Kurniawan sebagai sumber adaptasi film Tak Ada yang Gila di Kota Ini untuk kolektor pertamanya.
TKO Stars
Sementara di kategori ini, TokoMall menghadirkan sederet idols, influencer, hingga public figure yang merilis karya NFT yang memiliki nilai historis. Beberapa partner yang sudah bergabung di kategori ini adalah Billsatya, Nadya Natasya, Dila Dominate, Laurensius Teguh Pramono, dll. Kedepannya, para idols/influencer/public figure ini bisa menawarkan value lebih seperti meet & greet, merchandise, membership, bagi kolektor yang mengkoleksi NFT art mereka.
Laman TKO Creative di www.tokomall.io
TKO Original
Kategori TKO Original menampilkan NFT art yang dibuat dan atau berkaitan dengan campaign yang dilaksanakan oleh Tokocrypto. Saat ini beberapa NFT art yang ditawarkan di sini seperti Tokocrypto 3rd Anniversary, Miss Crypto Indonesia, dan 1TKO1Indonesia.
Menariknya, seluruh TKO yang terkumpul dari proses koleksi di kategori ini sepenuhnya akan didonasikan melalui TokoCare, program CSR dari Tokocrypto.
Laman TKO Original di www.tokomall.io
Gimana? Kamu mau koleksi NFT art dari kategori yang mana nih? Langsung cek aja ya di TokoMall dan kalau kamu masih bingung gimana cara joinnya, cek tutorialnya di sini ya!