Blockchain

Siap-siap Ya, Game Eksklusif Ini Hanya Bisa Dinikmati Bagi Pengguna Samsung Galaxy Store Saja

Published

on

Bagi kamu penggemar game sejati, hadirnya sebuah game baru pasti membuat jari-jemarimu tak tahan lagi untuk segera mencari tahu lebih banyak lagi informasi seputar game baru tersebut.

Beruntunglah bagi kamu yang saat ini sebagai pengguna ponsel pintar milik Samsung, di mana pada kuartal pertama tahun 2020 ini, game eksklusif terbaru yang akan dirilis yakni Battle of Elrond, yang bisa kamu temukan dan dapatkan secara eksklusif di Samsung Galaxy Store milikmu.

Salah satu generasi ponsel pintar milik Samsung yang bisa memainkan game eksklusif baru ini, yaitu Samsung Galaxy S10. Ponsel pintar ini di Indonesia dibanderol pada kisaran harga di atas Rp 7 juta.

Menurut Beniamin Mincu, CEO Elrond (perusahaan penerbit game dari Battle of Elrond), mengatakan bahwa pemain game ini dapat memperoleh token ERD.

Dia menambahkan bahwa Battle of Elrond tidak akan menjadi dApp. Yang mana, game ini bukan berbasis blockchain atau hanya bisa dimainkan bagi perangkat yang bisa menjalankan dApp. Walaupun perusahaan Elrond percaya bahwa teknologi blockchain dapat mengurangi biaya dan meningkatkan keamanan dan privasi.

Hal ini juga menjadi alasa kuat mengapa Elrond dan Samsung menjalin kemitraan sejak November 2019 lalu. Di mana, hasil kerja sama ini menghasilkan sebuah dompet cryptocurrency bawaan untuk Samsung yang mendukung token ERD.

Saat ini, main net Elrond belum diluncurkan, main net adalah blockchain yang benar-benar melakukan fungsi mentransfer mata uang digital dari pengirim ke penerima. Yang mana, fase implementasi akan berlangsung sepanjang tahun ini.

Mincu juga mengatakan kepada The Block, “cara kerja blockchain Battle of Elrond akan diangkut ke main net kami sebagai prioritas utama setelah kami meluncurkannya. Sampai saat itu, token ERC 20 ERD akan kami gunakan untuk sementara waktu.”

Sebagai informasi tambahan, Elrond telah mengumpulkan dana sebesar $ 5,15 juta melaui Binance Launchpad dan pendanaan swasta dari Electric Capital dan NGC Ventures.

Hingga saat ini, sudah ada setidaknya 30 orang yang terlibat dalam perusahaan Elrond ini, di mana perusahaan ini terus akan mencari talenta-talenta terbaik untuk bisa bergabung dengan perusahaannya yang sedang berkembang.

Mincu juga menambahkan, bahwa perusahaan Elrond akan fokus kepada dua bidang. Pertama, mereka berencana untuk meningkatkan kemitraan di kawasan Eropa dengan menyediakan teknologi blockchain agar perusahaan di sana dapat menggunakannya.

Kedua, mereka tentu fokus untuk mempromosikan dan memperkenalkan produk mereka. Yang mana, diharapkan teknologi blockchain kian dikenal dan menarik bagi semua kalangan.

Pemain game berjudul “Battle of Elrond” ini akan memperoleh token ERD dan dilakukan pertukaran. Game baru ini kurang lebih akan seperti Diablo dengan konsep arena PVP (Player versus Player). Di mana, jumlah pemain dalam satu tim mencapai 5 orang. Jadi, kamu bisa bermain game ini 5 vs 5 secara online.

Nggak sabar ya, buat mainin game baru ini? Pantau terus ya! berita-berita terkini di coinvestasi, dan kelanjutan berita ini selanjutnya, untuk mengetahui informasi terkait tanggal pasti dari game ini bisa diunduh secara eksklusif di Samsung Galaxy Store kesayangan kamu.

Sumber

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Popular

Exit mobile version