Crypto

Staking Ethereum Siap Desember 2020, Harga ETH Melambung

Published

on

Setelah pengembangan yang memakan waktu berbulan-bulan, Ethereum Foundation merilis secara resmi kontrak deposit Eth2 Fase 0 pada 4 November 2020.

Menurut Danny Ryan, salah satu pengembang utama, Fase 0 ini akan diluncurkan ke publik pada 1 Desember 2020 mendatang pada pukul 12 waktu setempat. Peluncuran ini bergantung pada beberapa persyaratan yang sebelumnya harus dipenuhi. Jika semua telah selesai, fase 0 ini akan segera dapat dilakukan.

Baca juga: Apa Itu Ethereum 2.0 ? Pahami ETH 2.0 Dalam 3 Menit!

Vitalik Buterin juga mengumumkan hal yang sama pada cuitan di Twitter pribadinya,

Untuk menghindari adanya cacat pada sistem, Eth2 akan diluncurkan dalam beberapa fase dimulai dari peluncuran Mainnet Beacon Chain. Tahap pertama ini akan dimulai setelah ambang minimum validator 16.384 32-ETH bergabung seminggu sebelum 1 Desember nanti. Jika hal itu belum terjadi, perilisan akan ditunda selama seminggu hingga semuanya tercapai secara tepat.

Baca juga: Apa itu Staking Ethereum 2.0 ? Panduan untuk Pemula

Dalam peluncuran nanti, ETH asli akan dikirimkan ke kontrak deposit bersamaan dengan beberapa data lainnya. Sebelum genesis terjadi, satu-satunya pemain aktif Eth2 adalah node Beacon ini. Tugasnya adalah menjaga status jaringan dan mengawasi 32 setoran ETH dikirim ke alamat yang benar.

Ethereum 2.0 Rilis, Buat Harga ETH Melambung ke Lebih Dari Rp5,8 Juta

Harga Ethereum hari ini saat penulisan sudah mencapai lebih dari Rp5.800.000. Hal ini meningkat dari sebelumnya dikisaran Rp5.400.000 per ETH dan diprediksi akan terus melambung.

Tembusnya harga ETH ini secara teknis, dipicu pula dengan rally kuat raja mata uang crypto, Bitcoin. Ditambah dengan pengumuman perilisan Ethereum 2.0 ke publik dalam waktu dekat.

Para analis memprediksi akan ada dorongan yang lebih besar terkait dengan kenaikan harga ETH ini. Pasalnya, jaringan blockchain Ethereum 2.0 akan terus berkembang dari waktu ke waktu, ditambah pula dengan peningkatan teknologi yang ada.

Baca Juga: Tokocrypto Resmi Luncurkan Aplikasi Perdagangan Aset Kripto

Sudah siap menyambut staking Ethereum 2.0 yang semakin dekat? Jika kamu ingin staking ETH ada jumlah minimal uang dibutuhkan yakni 32 ETH. Sambil menunggu kamu bisa mulai mengumpulkan ETH dengan cara membelinya di berbagai bursa crypto. Salah satunya kam u bisa beli di sini.

sumber.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Popular

Exit mobile version